cetakan bakso terbaik

7 Alat Cetakan Bakso Terbaik Manual dan Otomatis

Diposting pada

Membuat bakso sendiri dirumah ternyata mudah dan menyenangkan loh, terlebih lagi apabila Anda memiliki salah satu dari alat cetakan bakso manual berikut ini, dan untuk yang mau membuka usaha kuliner jualan bakso, ada juga mesin cetak bakso otomatis tenaga listrik yang mampu mencetak ratusan bakso dalam hitungan menit.

Bakso, atau yang dalam bahasa inggris disebut meatball merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang hingga saat ini masih cukup digemari dari kalangan anak-anak hingga dewasa.

Aneka kreasi menu resep dari bakso pun terus dikembangkan seperti bakso daging sapi, bakso ayam, bakso ikan, bakso tahu, bakso udang, dan bahkan bakso nabati yang terbuat hanya dari bahan sayur-sayuran pun saat ini sudah mulai dikenal.

Kelebihan membuat bakso sendiri

Namun tidak dapat dipungkiri juga bahwa ada sebagian penggemar bakso yang sering merasa takut dan was-was terhadap bakso yang merka beli apakah mengandung daging babi, zat pengawet dan pembuat kenyal seperti formalin dan borak atau tidak.

Karena dari sekian banyak kasus yang sudah terjadi di Indonesia data menunjukan sudah semakin sering aparat kepolisian menangkap pelaku-pelaku penyelundupan dan juga peredaran daging babi yang disamarkan dan di oplos kedalam daging sapi.

Jika masih dalam kondisi berbentuk daging mentah, mungkin akan lebih bagi kita untuk mengenalinya karena ada perbedaan yang terdapat antara dading sapi dan babi, namun jika sudah sudah menjadi bulatan bakso tentu amatlah sulit.

Dan karena alasan-alasan tersebut seperti diatas kemudian membuat sebagian orang untuk lebih memilih memakan bakso buatan sendiri, atau membelinya di tempat penjual bakso yang memang sudah terpercaya.

Harga Cetakan Bakso Berapa?

Harga cetakan bakso yang paling murah adalah Rp mulai dari 3 ribuan yang berbentuk sendok stainless dan memiliki lubang bagian tengahnya.

Ada juga cetakan bakso manual yang bisa digunakan dengan cara memutarnya, dan untuk jenis yang pencetak bakso yang seperti ini dibanderol mulai dari Rp 100 ribuan.

Sedangkan untuk harga mesin cetakan bakso bulat otomatis yang dapat digunakan untuk membuat bakso hingga ratusan butir per menit dibanderol mulai dari Rp 8 jutaan.

Resep kuah bakso yang enak bagaimana?

Hal tersebut bisa Anda lakukan dengan mencari dan mengumpulkan informasi lengkap dari internet seputar resep dan menu, serta bagaimana cara membuat bakso sendiri yang enak dan lezat baik untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan.

Adapun untuk informasinya bisa mencarinya tutorial video cara membuat bakso di Youtube, atau melalui membaca di tulisan artikel website yang menyediakan artikel resep masakan.

Kemudian tentukan bahan dasar bakso yang akan Anda buat apakah dari daging sapi, ayam atau ikan, kemudian giling sendiri menggunakan alat penggiling daging.

7 Rekomendasi Cetakan Bakso Terbaik

Dan berikut ini adalah beberapa rekomendasi alat cetakan bakso manual dan juga mesin cetakan bakso listrik otomatis, yang cocok digunakan untuk kebutuhan skala rumah tangga dan industri kecil.

1. Cetakan Bakso Gepeng

cetakan bakso gepeng

Alat cetakan bakso termurah paling sederhana.

LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

Alat ini berupa sepasang cetakan sederhana yang berbentuk silinder kecil dan sendok atau sekop yang terbuat dari bahan plastik yang merupakan salah satu pencetak bakso yang terlaris harga termurah baik di marketplace Lazada ataupun Shopee.

Namun perlu untuk Anda ketahui bahwa hasil bakso yang dibuat menggunakan cetakan ini tidaklah bulat sempurna akan tetapi agak pipih atau gepeng dengan ukuran yang kecil. Dan oleh karena itu, cetakan ini paling cocok digunakan untuk membuat bakso bakwan dengan kandungan daging yang lebih banyak yang cocok untuk konsumsi sendiri.

Baca juga:

Penggiling Daging Manual.

Gilingan Mie Terbaik.

2. Sendok Pencetak Bakso Stainless

sendok cetakan bakso
LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

Secara hasil akhirnya, sendok ini bisa digunakan untuk mencetak bakso seperti bakso diatas, yakni bakso yang tidak bisa bulat sempurna akan tetapi agak pipih atau gepeng. Akan tetapi jika dilihat dari cara menggunakannya memang lebih simpel yang berbentuk sendok seperti ini ini karena hanya cukup dengan menekan-nekan adonan baksonya.

Dan dikarenakan bahannya yang tersebut dari stainless steel, jadi sendok ini cocok untuk Anda tipe orang yang lebih suka dengan perkakas yang terbuat dari bahan stainless steel seperti ini. Harga sendok ini juga cukup murah mulai dari Rp 4 ribuan saja.

3. Cetakan Bakso Jumbo Sendok Ganda

sendok-ganda-cetakan-bakso

Dapat mencetak bakso ukuran 4,5 cm.

LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

Rekomendasi alat cetakan bakso manual terbaik selanjutnya adalah yang satu ini, yang berbentuk seperti double scoop atau sendok ganda. Dan dikarenakan bentuknya yang bulat sempurna, Alat ini dapat memberikan hasil akhir bakso yang bulat sempurna.

Model cetakan ini memiliki pegangan yang berbentuk seperti gunting dengan ujung yang berbentuk setengah bulatan dan jika di gabungan akan menjadi satu bulatan penuh. Jika membuat bakso dengan alat ini, kualitas bakso juga akan bisa lebih padat dan terasa kenyal karena efek dari alat yang bisa untuk menekan dan menghimpit adonan bakso menggunakan alat ini.

Harga cetakan yang tersedia dalam ukuran kecil dan besar ini juga tidak mahal karena dibanderol seharga mulai dari Rp 15 ribuan saja. Dan selain digunakan untuk membuat bakso, alat ini juga bisa dipergunakan untuk membuat nasi kepal, atau bisa difungsikan juga sebagai cetakan es krim.

4. Cetakan Bakso Plastik 4 Lubang

cetakan-bakso-4-lubang

Alat pencetak bakso isi.

LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

Cetakan model seperti ini cukup cepat digunakan untuk membuat bakso karena terdiri dari 4 lubang yang siap untuk di isi adonan daging yang siap di press dan ditekan. Jadi jika Anda membuat bakso menggunakan alat, membuat bakso isi akan menjadi jauh lebih mudah dan cepat.

Cetakan ini terbuat dari bahan plastik ABS dan dibanderol dengan harga mulai dari Rp 30 ribuan, dan dikarenakan promosinya yang masih kurang, cetakan jenis ini belum terlalu banyak laku terjual di pasaran terutama pasaran online.

Bisakah alat pembuat bakso diatas digunakan untuk usaha jualan?

Tentu saja bisa, karena meskipun bukan merupakan mesin pembuat bakso otomatis listrik yang mampu memproduksi bakso bulat dalam jumlah banyak dengan cepat, peralatan diatas dapat juga digunakan untuk pengusaha kuliner yang ingin berjualan bakso.

Namun harus tetap memperhatikan ketika ingin memulai usaha jualan bakso agar selalu menjadi pedagang yang jujur dan tidak menggunakan tambahan bahan atau zat-zat kimia yang dapat berdampak buruk bagi kesehatan yang mengonsumsinya.

5. Cetakan Bakso Kecil 12 Lubang

cetakan-bakso-manual-12-lubang

Cetakan bakso/cilok manual super cepat.

LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI LAZADA LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

Meskipun masih manual cara menggunakannya, tapi jika alat ini Anda pergunakan untuk membuat bakso atau membuat cilok, Anda akan bisa dengan mudah dan cepat dalam membuatnya. Sistem kerjanya cukup mudah karena menggunakan sistem tekan dengan cara tangan kiri memegang pegangannya, dan tangan kanan menekan penekannya.

Jika Anda mengeklik link dibawah, Anda akan melihat video singkat peragaan penjual alat cetakan ini yang membuat bakso atau cilok pentol ukuran kecil dalam waktu yang cepat.

6. Alat Cetakan Bakso Manual Putar

cetakan-bakso-putar
LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

Rekomendasi alat pencetak bakso selanjutnya adalah sebuah manual dengan model putar, yang akan memudahkan Anda dalam membuat bakso atau sosis. Alat ini bukanlah buatan pabrik akan tetapi buatan homemade dengan memanfaat berbagai barang seperti paralon beberapa ukuran berbeda.

Harga alat ini dibanderol mulai dari Rp 700 ribuan dan untuk pembeliannya kebanyakan penjual menyediakan sistem pre order yang akan dikirimkan pada 3 sampai 5 hari setelah pemesanan.

7. Getra SJ-280

mesin-cetak-bakso-getra-sj-280

Mesin Cetak Bakso Mini Otomatis untuk usaha UMKM.

LIHAT PROMO DI SHOPEE LIHAT PROMO DI SHOPEE

GETRA SJ-280 Meat Balls Forming Machine adalah sebuah mesin pembuat bakso elektrik otomatis yang dapat mencetak bakso dengan cepat hingga mencapai sekitar 280 butir bakso per menit. Alat cetakan bakso otomatis merk Getra ini memerlukan daya listrik 1100 watt, dan memiliki dimensi ukuran 75 cm x 45 cm x 125 cm.

Mesin bakso otomatis ini bisa dengan mudah Anda pergunakan untuk membuat berbagai jenis bakso seperti bakso daging sapi, bakso ikan, bakso udang, dan lain-lain, dengan 3 pilihan ukuran yakni 1.8 cm, 2.6 cm, dan 3.9 cm.

Harga mesin pencetak bakso otomatis merk GETRA SJ-280 ini dibanderol mulai dari Rp 9 jutaan, dan bisa Anda beli secara online di marketplace Shopee.