cara membuat masker alpukat

Cara Membuat Masker Alpukat Untuk Perlambat Penuaan Dini

Diposting pada

Siapa sih yang enggak suka jus alpukat? tentu semua suka kan? dan selain nikmat dibikin jus, buah alpukat juga bagus untuk wajah loh. Dan pada kesempatan kali ini BestList akan share tutorial cara membuat masker alpukat dan susu serta kuning telur, yang bisa langsung kamu praktekan sendiri di rumah.

Kegunaan masker wajah dari buah alpukat ini bisa dikatakan cocok untuk hampir semua kondisi kulit dan juga jenis kulit. seperti misalnya untuk kulit berjerawat, untuk kulit kering, untuk kulit berminyak, dan untuk kulit normal untuk memperlambat penuaan dini.

Adapun bahan yang akan digunakan selain buah alpukat yang sudah matang, akan dikombinasikan juga dengan bahan lainnya seperti kuning telur, dan susu murni, agar hasilnya menjadi semakin wow, dan cepat berefek pada kulit.

Manfaat Masker Alpukat Untuk Kulit Wajah

manfaat alpukat untuk wajah

Dan kamu sudah tahu belum terkait apa saja sebenarnya manfaat masker alpukat untuk wajah itu?, mengutip halodoc.com, sedikitnya ada 4 manfaat alpukat untuk wajah yang bisa kamu pertimbangkan untuk menggunakan sebagai masker alpukat untuk wajah kamu.

Diantaranya keempat manfaat tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Alpukat sangat efektif untuk melembapkan kulit secara alami.
  • Alpukat dapat mengobati jerawat di wajah.
  • Alpukat dapat memperlambat penuaan dini.
  • Alpukat dapat merawat kulit yang terbakar akibat paparan sinar matahari.

Cara Membuat Masker Alpukat+Kuning Telur+Susu

Seperti yang sudah BestList sampaikan diawal, bahwa campuran masker alpukat ini akan dikombinasikan dengan bahan organik lainnya yakni kuning telur dan susu murni.

Dan untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dan maksimal, untuk kuning telurnya sebaiknya pergunakan kunig telur ayam kampung organik.

Bahan dan Alat Yang Dibutuhkan

  • Alat masker lengkap.
  • Seperempat buah alpukat segar (ukuran besar rata-rata).
  • 1 butir kuning telur ayam.
  • Susu cair murni 3 sendok makan atau secukupnya. (usahakan yang plain dan tapa gula dan rasa).

Cara Membuat

aduk alpukat dan kuning telur

Taruh daging alpukat ke dalam mangkok dan hancurkan secara manual menggunakan sendok.

Setelah hancur masukkan kuning telur dan aduk-aduk dan hancurkan sampai terlihat tercampur rata dengan alpukatnya.

Kemudian masukkan susu cair sedikit demi sedikit menggunakan sendok agar tidak terlalu encer, aduk sampai rata, dan masker alpukat siap digunakan.

cara menggunakan masker alpukat

Cara menggunakan masker alpukat ini sama seperti ketika menggunakan masker wajah lainnya, dan pastikan kamu sudah membersihkan wajah kamu terlebih dahulu.

Berapa kali dalam seminggu ketika ingin memakai masker alpukat ini? untuk perawatan dan pencegahan jerawat, pemakaian sekali seminggu sudah cukup.

Cara Membuat Masker Alpukat Tanpa Campuran Apakah Bisa?

Jika ingin membuat masker alpukat untuk jerawat yang tanpa campuran, bisa juga kamu membuatnya tanpa kuning telur dan susu, dan hanya daging buah alpukat saja, atau bisa juga alpukat di tambah madu murni.

Masker alpukat untuk jerawat yang tanpa campuran atau yang hanya dicampur madu bisa digunakan lebih sering seperti misalnya 2 – 3 kali seminggu.

Dan untuk hasil yang lebih cepat dan lebih maksimal, sebelum menggunakan masker, cuci wajah kamu menggunakan air hangat, agar pori-pori menjadi lebih terbuka dan lebih mudah dalam menyerap nutrisi yang ada pada masker alpukat yang kamu gunakan.

Namun harus selalu diingat juga bahwa pada saat membersihkan masker bisa menggunakan air hangat lagi, dengan catatan pada proses terakhirnya harus dibilas lagi menggunakan air dingin agar pori-pori kulit menutup kembali.

Simak juga rekomendasi:

Cara Membuat Masker Temulawak.

Cara Membuat Masker Madu.

Masker Organik BPOM.

Tutorial cara membuat masker alpukat ini sebagian besarnya bersumber dari channel YouTube “Ayu Story” seperti pada video dibawah ini.