meja lipat portable terbaik

7 Meja Lipat Portable Terbaik Untuk Belajar, Tatakan Laptop, DLL

Diposting pada

Salah satu alasan mengapa kita membutuhkan meja lipat adalah meja tersebut akan kita tempatkan pada ruangan yang sempit atau tidak luas sehingga tidak makan tempat. Meja lipat atau yang banyak disebut sebagai meja portable pada umumnya memiliki ukuran yang kecil, dapat dilipat, serta praktis karena bisa disimpan dan dipindah-pindah dengan mudah.

Meskipun pada awal kemunculannya meja lipat lebih dikhususkan dan digunakan untuk belajar bagi anak-anak, saat ini ternyata sudah cukup banyak jenis dan model yang ada di pasaran yang bisa disesuaikan untuk berbagai jenis keb utuhan lain dan tidak hanya untuk dijadikan meja belajar saja.

voucher alfamart gratis . . . . .

Jenis dan model meja lipat

harga meja lipat terbaru

Jika lihat dari material bahan yang digunakan untuk membuat meja portable ini, kebanyakan yang untuk saat ini tersedia di pasaran terbuat dari bahan kayu dan stainless steel, dan berikut ini beberapa jenis meja lipat sesuai dengan fungsi dan kegunaannya.

  • Meja belajar, meja laptop: Meja ini berukuran kecil dan berbobot ringan, dan merupakan jenis yang paling awal muncul dan memang sengaja dibuat dengan model yang dapat menunjang dan mempermudah aktivitas belajar anak. Meja ini banyak digunakan untuk kebutuhan belajar anak di PAUD, dan mengaji di tempat-tempat TPQ (Taman Pendidikan Al Qur’an) tradisional di pedesaan.
  • Meja makan: Meskipun bisa dikatakan masih cukup jarang penggunaannya, berbagai model meja lipat makan di pasaran sudah cukup banyak tersedia dan kebanyakan disediakan oleh perusahaan furnitur besar. Meja jenis ini lebih banyak digunakan di apartemen-apartemen yang memiliki ruangan yang minimalis dan sangat terbatas.
  • Meja tempel dinding: Meja ini banyak digunakan untuk belajar, bermain laptop, dan bisa juga digunakan untuk makan. Dan jika dibandingkan dengan jenis yang lainnya, meja yang ditempel atau dipasang pada dinding ini lebih multifungsi meskipun hanya cocok untuk remaja dan orang dewasa karena dipasang pada ketinggian rata-rata meja besar.
  • Meja lipat outdoor: Meja yang bisa digunakan pada area outdoor yang berpotensi terkena panas matahari dan juga guyuran tentu saja harus terbuat dari bahan yang kuat, oleh karena itu meja outdoor ini terbuat dari material besi atau stainless steel. Meja jenis ini banyak digunakan oleh pengusaha cafe, restoran, dan penggunaan pribadi di taman atau teras-teras rumah.

Harga meja lipat

Harga meja lipat terbaru yang saat ini bisa dengan mudah kita dapatkan dengan cara membelinya secara online dibanderol dengan harga paling murah mulai dari 10 ribuan sampai dengan ratusan ribuan. Jenis meja yang paling murah adalah meja dudukan Al Qur’an yang terbuat dari kayu yang memiliki panjang sekitar 30 cm dan bobot berat tidak lebih 500 gram.

Ada juga harga meja lipat motif karakter kartun untuk belajar anak-anak yang dibanderol 20 ribuan sampai 30 ribuan yang terbuat dari kombinasi kayu dan besi, dan hingga saat ini meja jenis ini cukup laris dan cukup banyak disediakan di hampir semua toko buku, baik berada di daerah pedesaan ataupun perkotaan.

Meja lipat portable untuk laptop, dan ada juga meja outdoor yang bisa digunakan untuk dagang atau jualan yang dibanderol seharga mulai dari 100 ribuan sampai dengan 200 ribuan.

7 Rekomendasi Meja Lipat Yang Bagus

Dan berikut ini adalah daftar terbaik dari beberapa meja lipat harga murah mulai dari 10 ribuan sampai dengan ratusan ribuan keatas yang nyaman digunakan baik untuk belajar anak-anak dan kebutuhan lainnya.

1. Meja Lipat (Rekal Al Qur’an) Karakter

meja lipat rekal al quran terbaik

Rekal atau dudukan meja untuk membaca Al Qur’an ini sudah cukup banyak memiliki angka penjualan online. Praktis dan mudah digunakan untuk mengaji atau membaca Al Qur’an untuk anak-anak. Dengan membeli dan memberikan rekal ini kepada anak atau saudara Anda, hal tersebut dapat memicu semangat merka dalam belajar membaca Al Qur’an.

Harga untuk rekal Al Qur’an karakter untuk anak-anak ini dibanderol mulai dari 10 ribuan dan terbuat dari kayu berkualitas sedang yang memiliki bobot ringan. Ada juga rekal Al Qur’an untuk orang dewasa yang terbuat dari bahan kayu yang lebih keras tebal dibanderol dengan harga mulai dari 30 ribuan.

2. Meja Belajar Anak Karakter Lucu

meja belajar anak karakter lucu

Pada awal kemunculan meja belajar anak-anak bentuknya hanya persegi panjang, dan meskipun bermotif karakter kartun tapi itu hanya sebatas stiker atau gambar yang ada di papan bagian atas saja. Berbeda dengan meja belajar karakter ini yang bentuk atau potongan mejanya disesuaikan dengan karakter kartun yang digunakan sehingga lebih terlihat lucu dan disukai anak-anak.

Dikarenakan anak-anak lebih mudah terpengaruh ketik melihat penampilan dibandingkan kualitas, dengan memberikan meja yang disesuaikan dengan karakter kartun kesukaan merka, hal ini bisa membuat anak-anak menjadi lebih semangat lagi dalam belajar

Meja belaja karakter kartun lucu ini bisa Anda dapatkan seharga 30 ribuan dan ersedia dalam beberapa motif karakter kartun yang paling disukai anak-anak seperti Doraemon, Hello Kitty, Tayo, Keropi, dan lain-lain.

3. Meja Lipat Portable Aonez

meja belajar portable anak aonez

Meja belajar murah yang serbaguna

Meja lipat merk Aonez ini sudah cukup banyak memperoleh review dan penilaian positif dari pembeli dan dianggap sebagai salah satu meja belajar yang cocok untuk anak-anak. Berdesain rapi, mudah dibawa-bawa, dan juga kuat karena pada bagian kaki terbuat dari besi.

Untuk bagian papan dari meja ini terbuat dari material kayu MDF yang merupakan produk kayu olahan yang saat ini banyak digunakan selain jenis plywood yang sudah sejak dulu populer. Selain memproduksi meja, Aonez sudah sejak dulu memproduk berbagai jenis perabotan rumah tangga seperti lemari pakaian, lampu tidur, rak sepatu, rak buku, tanaman hias artificial, dan lain-lain.

4. Meja Lipat Laptop Plus Cooling Pad

meja laptop dengan pendingin cooling pad

Meja dudukan laptop dengan pendingin laptop

Meja laptop termasuk salah satu meja laptop terbaik yang sudah memiliki cukup banyak penjualan dan juga review penilaian positif di Shopee. Seperti yang dapat Anda lihat diatas bahwa produk ini sudah laku terjual hingga 10.000 pcs hanya dari satu seller saja.

Dan ternyata, meskipun meja laptop ini dibanderol dengan harga 100 ribuan, hal tersebut tidak membuat calon pembeli enggan untuk membelinya, karena merka tahu bahwa meja laptop ini akan membuat aktivitas bermain laptop ataupun belajar merka menjadi lebih mudah. Meja ini cocok untuk para blogger, youtuber, penulis lepas, atau pekerjaan lainnya yang membutuhkan waktu berlama-lama di depan laptop.

5. Meja Lipat Ikea Untuk Luar Ruangan

Meja Lipat Ikea Untuk Luar Ruangan

Ikea Saltholmen outdoor

Rekomendasi merk meja lipat selanjutnya adalah Ikea Saltholmen yang merupakan sebuah meja luar ruangan yang cocok untuk Anda tempat pada balkon apartemen atau di teras rumah sambil santai menyeruput kopi atau teh hijau bersama keluarga.

Meja Ikea yang berdiameter 65 cm yang dibanderol dengan harga 500 ribuan yang berbentuk bundar ini terbuat dari material bahan kombinasi baja tahan karat yang berkualitas tinggi sehingga memiliki ketahanan terhadap cuaca yang lebih baik.

6. Meja Lipat Krisbow Adjustable Serbaguna

meja portable krisbow

Meja taman, piknik, pesta, dll

Meja protable dari brand Krisbow yang juga jenis meja outdoor yang tahan cuaca ini sudah cukup laris di pasaran terutama karena kualitasnya yang memang bukan abal-abal atau kaleng-kaleng. Hal tersebut sudah dibuktikan dari berbagai jenis produk yang sudah dikeluarkan oleh Krisbow yang ada di pasaran.

Meskipun terbuat dari bahan material yang kuat, meja Krisbow ini memiliki bobot yang bisa dibilang ringan untuk ukuran meja seperti ini. Tinggi meja dapat juga di setting atau disesuaikan ukurannya dari mulai 30’an cm sampai dengan 70’an cm sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

7. Meja Lipat Dinding Kinbar K879

meja tempel dinding

Meja tempel dinding terlaris di Shopee

Seperti yang bisa Anda lihat pada gambar diatas, bahwa meja tempel dinding ini sudah memiliki review dan penilaian yang baik di marketplace Shopee. Sudah terjual hingga hampir 3000 unit dari satu penjual yang ini saja. Dibanderol dengan harga 100 ribuan dan merupakan produk asal China. Dalam paket penjualannya sudah termasuk breket siku lipat dan juga sekrup agar bisa dengan lebih cepat dipasang ketika barang sudah sampai.

Untuk ukuran, meja tempel dinding yang terbuat dari bahan material plastik WPC ini memiliki panjang 55 cm dan lebar 39 cm. Meja ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan terlebih lagi memiliki ketahanan atau daya beban hingga 20 kg.