Lagi nyari alat atau mesin potong rumput harga murah? ternyata saat ini banyak yang dijual dengan harga dibawah 1 jutaan dan bahkan dibawah 300 ribuan, dan bahkan 100 ribuan. Dan menariknya, alat pemotong rumput harga murah ini merupakan jenis nirkabel atau yang tanpa kabel karena menggunakan baterai yang bisa dicas atau recharge.
Memang ada cara yang paling murah untuk memotong rumput yakni dengan menggunakan gunting rumput yang bisa dibeli dengan harga 50 ribuan, akan tetapi selain memiliki keterbatasan tidak bisa memotong dalam waktu yang cepat, memotong menggunakan gunting juga akan membuat sakit pinggang karena harus membungkuk ketika sedang melakukannya.
Hal tersebut akan jauh berbeda apabila memotong rumput menggunakan mesin yang dapat memotong dengan lebih cepat sambil berdiri sehingga tidak membuat badan menjadi cepat merasa sakit dan pegal-pegal karena harus membungkuk dalam waktu yang lama.
Jenis-jenis mesin pemotong rumput
Ada 3 jenis mesin potong rumput yang saat ini bisa Anda pilih sebelum membelinya seperti berikut ini:
- Mesin pemotong rumput bahan bakar bensin
- Mesin pemotong rumput listrik atau elektrik
- Mesin pemotong rumput baterai tanpa kabel
Pada awal kemunculan alat atau mesin pemotong rumput, yang tersedia hanyalah jenis mesin yang menggunakan bensin sebagai bahan bakarnya. Namun kemudian dibuat juga mesin pemotong rumput listrik yang tidak terlalu berisik, dan juga lebih ramah lingkungan karena tidak mengeluarkan asap.
Dan kini, ternyata sudah cukup banyak juga beredar di pasaran mesin potong rumput baterai yang berukuran mini yang tanpa menggunakan kabel sehingga lebih praktis dan portable.
Harga mesin potong rumput
Harga mesin potong rumput terbaru yang saat ini terdiri dari beberapa jenis dibanderol dengan harga yang paling murah Rp300 ribuan dan bahkan Rp100 ribuan untuk mesin jenis baterai yang tanpa menggunakan kabel. Berbeda dengan beberapa tahun yang lalu ketika kita hendak membelinya paling tidak harus merogoh kocek 1 jutaan.
Pembelian bisa juga dilakukan secara online, dengan mencari lokasi penjual yang paling dekat dengan lokasi Anda agar biaya ongkir menjadi lebih murah.
Dan berikut ini kami rekomendasikan untuk beberapa daftar alat pemotong rumput terbaik yang bisa untuk Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda.
7 Rekomendasi Merek Mesin Potong Rumput Yang Bagus
1. Xenon Grass Trimmer
Mesin potong rumput mini tanpa kabel
Rekomendasi yang pertama adalah Xenon Grass Trimmer by Mollar, yang merupakan sebuah mesin potong rumput baterai yang tanpa kabel sehingga lebih praktis dan mudah ketika digunakan. Selain itu, mesin ini juga cukup ringan karena hanya memiliki bobot kurang dari 2 kg.
Harga mesin potong rumput mini ini dibanderol mulai dari yang paling murah 300 ribuan dan dapat dibeli dengan mudah secara online di toko online Lazada ataupun Shopee.
2. Mesin Potong Rumput Baterai Uchiha
Pemotong rumput berteknologi Jepang
Rekomendasi yang kedua masih merupakan mesin baterai yang berarti tidak membutuhkan kabel, dan baterai bisa di recharge ketika sudah digunakan dan habis.
Mesin ini terbuat dari bahan plastik ABS dan juga stainless steel sehingga membuatnya masih terasa nyaman ketika sedang digunakan karena termasuk memiliki bobot berat yang ringan jika dibandingkan dengan mesin yang menggunakan bahan bakar bensin untuk menjalankannya.
Pada setiap pembelian sudah termasuk bonus 2 baterai @3000 mAh yang bisa digunakan untuk memotong rumput di area seluas 200 m2.
3. Bionic Grass Trimmer
Mesin potong rumput 100 ribuan termurah
Harga mesin pemotong rumput 300 ribuan ternyata bukanlah yang paling murah, karena masih ada yang lebih murah dibawahnya yang hanya dibanderol seharga 100 ribuan saja seperti pada Bionic Trimmer ini.
Tapi meskipun harga alat pemotong rumput ini murah, bukan berarti produknya jelek. Karena dari hasil pantauan BestList, dari salah satu penjual yang sudah berhasil menjual ke ratusan pembeli, kebanyakan pembeli memberikan review positif yang berarti produk sesuai dengan harga murahnya meskipun pasti memiliki beberapa kekurangan.
4. RYU RGT350
Mesin potong rumput listrik
Untuk yang ini adalah mesin potong rumput listrik yang ketika menggunakannya harus dicolokkan ke sumber listrik. RYU RGT350 memiliki speed atau kecepatan hingga 12000 rpm pada kondisi tanpa beban.
Terlepas dari kekurangannya yang harus selalu dihubungkan ke sumber listrik, kelebihan dari alat pemotong listrik adalah bisa terus digunakan tanpa adanya baterai yang habis dan harus diisi ulang terlebih dulu sebelum bisa digunakan kembali.
Untuk mesin yang berjenis listrik seperti ini disarankan untuk tidak digunakan pada kondisi tanah yang basah seperti setelah turun hujan, atau ketika di pagi hari dengan keadaan yang terlalu lembab karena dapat berpotensi mengakibatkan motor pada mesin ini menjadi terbakar dan rusak.
5. Alat Pemotong Rumput Dorong Krisbow
Pemotong rumput dorong manual
Sesuai dengan namanya pemotong rumput dorong manual, alat ini bisa digunakan tanpa menggunakan bahan bakar, ataupun sumber listrik sehingga lebih hemat. Alat ini dilengkapi dengan mata pisau yang lebar ukuran 38 cm yang dapat diatur ketinggiannya.
Dibanderol dengan harga mulai dari 1 jutaan, alat ini sudah dilengkapi dengan kantung pembuangan hasil rumput yang sudah dipotong yang dapat menampung hingga 25 liter.
6. Tasco TLM20
Mesin potong rumput 4 tak
Masih sama seperti diatas yakni alat pemotong rumput model dorong, hanya saja untuk yang ini bukanlah manual akan tetapi sudah dilengkapi dengan mesin atau motor dan mata pisau pemotongnya.
Menggunakan sistem starter dengan cara ditarik, dengan ukuran lebar pemotongan mata pisau 20 inch, mesin ini cocok untuk kebutuhan memotong rumput di area yang luas.
7. Mesin Potong Rumput Gendong Honda
Mesin rumput ini menggunakan mesin rumput Honda yang tentu saja sudah tidak diragukan lagi akan kualitasnya. Mesin Honda GX 351 berjenis 4 tak berbahan bakar bensin dengan silinder yang berukuran 35,8 cc.
Mesin rumput Honda yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp3 jutaan ini cocok apabila digunakan untuk kebutuhan pemotongan rumput di area yang luas.
Video Mesin Potong Rumput Terlaris
Baca juga rekomendasi: