parutan-kelapa-terbaik

2 Rekomendasi Mesin Parutan Kelapa Listrik dan Manual Terbaik

Diposting pada

Dengan menggunakan mesin parut atau parutan kelapa, memarut akan menjadi jauh lebih cepat dan juga lebih aman, dari alat parut tradisional yang digosrok-gosrok yang dapat berpotensi melukai jari tangan.

Beruntung sekali untuk saat ini sudah cukup banyak ada di pasaran, berbagai jenis alat parut kelapa listrik ataupun manual yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan, yang tidak hanya bisa digunakan untuk memarut kelapa saja, melainkan untuk hampir semua jenis bahan makanan yang biasa di parut seperti jahe, kunyit, singkong, ubi, dan lain-lain.

Dan hampir semua alat parut kelapa yang saat ini banyak beredar, dapat digunakan untuk menggiling kelapa menjadi parutan halus yang bisa langsung dikonsumsi sebagai bahan campuran berbagai makanan, ataupun diolah lagi hingga menjadi santan dengan menggunakan alat pemeras santan.

Harga alat parut kelapa berapa?

parutan-kelapa-terbaik

Harga parutan kelapa cukup dan terjangkau, karena untuk jenis parutan kelapa manual malah dibanderol mulai seharga Rp 50 ribuan saja. Sedang jenis mesin parut kelapa listrik dibanderol mulai dari Rp 300 ribuan.

Banyak konsumen yang tertarik dan ingin membeli alat parut manual mini seperti yang kami rekomendasi berikut ini begitu merka mengetahuinya, karena jika dibandingkan dengan alat parut tradisional akan jauh lebih baik.

2 Rekomendasi Mesin Parutan Kelapa Listrik dan Manual Terbaik

Tidak perlu repot dan bingung dalam memilih alat parut kelapa, karena berikut ini akan BestList rekomendasikan untuk Anda, 2 daftar alat parut terbaik (listrik dan manual) yang bisa Anda sesuaikan sesuai dengan kebutuhan Anda.

1. Alat Parut Kelapa Manual

Video alat parut kelapa manual mini

Rekomendasi yang pertama adalah sebuah alat parut kelapa manual yang cara penggunanya hanya dengan memutar-mutar tuasnya saja. Tidak memerlukan listrik sama sekali dan cara menggunakannya murni manual menggunakan tangan.

Harga parutan ini dibanderol mulai dari Rp 50 ribuan dan cocok digunakan untuk kebutuhan rumah tangga biasa, yang tidak membutuhkan hasil kelapa parut dalam jumlah besar.

Kelebihan:

  • Harganya murah mulai Rp 50 ribuan.
  • Bentuk dan ukuran kecil dengan bobot berat yang ringan karena terbuat dari bahan kayu sehingga mudah disimpan dan juga dibawa-bawa.
  • Bisa digunakan untuk memarut bahan makanan lainnya seperti kunyit jahe, singkong, ubi dan lain-lain.
  • Tepat bisa digunakan meskipun sedang mati listrik karena tidak membutuhkan daya listrik sama sekali.
  • Cocok untuk kebutuhan rumah tangga biasa.

Kekurangan:

  • Daya produksi sedikit dan tidak bisa menghasilkan parutan yang cepat.
  • Cara menggunakannya cukup repot karena membutuhkan kedua tangan yang mengerjakannya.

2. Mesin Parutan Kelapa Listrik

Yang satu ini menjadi salah satu mesin parut kelapa terlaris yang paling disukai konsumen, karena selain memudahkan dalam memarut, harga mesin parut merk Bison ini juga masih terjangkau dan bisa di beli seharga mulai dari Rp 200 ribuan saja.

Mesin parutan kelapa ini terbuat dari bahan stainless steel sehingga membuatnya terlihat lebih higienis, mudah dibersihkan dan dicuci, dan juga tidak cepat berkarat.

Kelebihan:

  • Cocok untuk penggunaan rumah tangga biasa ataupun pengusaha makanan seperti rumah makan, catering, dan lain-lain.
  • Mudah digunakan karena tidak perlu memutar-mutar tuas atau pedal seperti para alat parutan manual rekomendasi yang pertama.
  • Hemat listrik karena hanya membutuhkan daya listrik 200 watt saja sehingga disebut sebagai mesin parut low watt.

Kekurangan:

  • Menimbulkan suara berisik atau bising ketika sedang digunakan. Dan ini terkadang cukup mengganggu ketika didalam rumah tersebut sedang ada yang istirahat, sakit atau bayi yang sedang tidur.
  • Karena membutuhkan daya listrik, sehingga tidak bisa digunakan sama sekali ketika sedang mati listrik (listrik PLN).

Kesimpulan

Dari kedua rekomendasi alat parutan diatas bisa Anda pilih salah satunya, atau bisa juga Anda pilih kedua-duanya sebagai persediaan dirumah. Dan dengan memiliki kedua-duanya, semua kebutuhan memarut Anda akan menjadi lebih mudah dan praktis.

Misalkan ketika Anda sedang membutuhkan kelapa parut dalam jumlah banyak, Anda bisa memarutnya menggunakan yang elektrik, dan jika Anda sedang membutuhkan kelapa parut sedikit, Anda bisa menggunakan alat parut yang manual saja.

Simak juga rekomendasi:

Gilingan Kopi Manual Terbaik.

Gilingan Daging Listrik Mini.